Petugas Geledah Kamar Napi Lapas Narkotika Secara Berkala

Petugas Lapas Narkotika Tanjungpinang terlihat menggeledah kamar napi secara berkala, Rabu 31 Juli 2024.

RADARBINTAN.COM, BINTAN – Tim Satopspatnal Lapas Narkotika Tanjungpinang geledah kamar warga binaan, Rabu 31 Juli 2024.

Hal ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan, dan ketertiban di Lapas Narkotika Tanjungpinang secara rutin.

Penggeledahan ini ialah bentuk komitmen Lapas dalam mencegah peredaran barang terlarang yang dapat mengganggu keamanan, dan ketertiban didalam Lapas.

Pemimpin tim, Wan Maulana mengatakan, penggeledahan dilakukan secara berkala dan melibatkan seluruh petugas keamanan Lapas.

“Penggeledahan ini merupakan bagian dari prosedur standar operasional (SOP) kami untuk memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang beredar di dalam lapas,” kata Wan Maulana.

Kalapas Narkotika Tanjungpinang, Edi Mulyono menegaskan, pihaknya tidak akan mentolerir adanya peredaran barang-barang terlarang didalam Lapas.

“Kami akan terus meningkatkan pengawasan dan melakukan tindakan tegas terhadap siapa pun yang kedapatan membawa atau menyembunyikan barang terlarang,” tegasnya.

Selain menggeledah barang WBP, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap identitas para WBP dan kondisi kamar hunian.

“Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa para WBP berada di blok yang sesuai dan kamar hunian dalam kondisi yang bersih serta sehat,” tutupnya. (Fyo)

Exit mobile version