Sambangi Kantor PWI Kepri, Personel Direktorat Intelkam Polda Kepri Perkuat Kemitraan Bersama Wartawan

Diskusi ringan antara Sekretaris PWI Kepri Amril dengan Personel Direktorat Intelkam Polda Kepri yang dipimpin Iptu Mashuri di Kantor PWI Kepri Kota Tanjungpinang, Senin 17 Maret 2025. foto Humas PWI Kepri
banner 120x600

RADAR BINTAN, Kota Tanjungpinang – Direktorat Intelijen dan Keamanan (Intelkam) Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) memperkuat jalinan kemitraan dengan bersama awak media di Provinsi Kepri.

Kemarin Senin 16 Maret 2025, sejumlah personel Direktorat Intelkam Polda Kepri mengunjungi Kantor PWI Provinsi Kepri di Komplek Central Kencana Jl Uban Lama KM 11 Tanjungpinang, Kepri.

Rombongan Direktorat Intelkam Polda Kepri dipimpin Perwira Subdit I Dit Intelkam Polda Kepri, Iptu Mashuri disambut Ketua PWI Kepri Andi yang diwakili Sekretaris PWI Kepri Amril.

Iptu Mashuri didampingi Ipda Jony Ferdinan selaku Panit Subdit 3 yang membidangi media dan ormas serta Ipda Rudi Riawan Panit Subdit 2 yang membidangi politik.

“Kami kesini ingin bersilaturahim dan menjalin kemitraan strategis dengan wartawan yang tergabung dalam PWI Kepri,” kata Iptu Mashuri.

“Selama ini teman-teman wartawan sudah menjadi mitra kami dan tentu kami ingin lebih meningkatkan kemitraan itu dalam hal berbagi informasi yang akurat serta lebih mengenal organisasi profesi wartawan dan juga organisasi perusahaan pers yang ada di Kepri,” tambah Ipda Jony Ferdinan.

Sementara Ipda Rudi Riawan mengatakan kemitraan antara wartawan yang tergabung dalam PWI Kepri dengan personil Dit Intelkam Polda Kepri diharapkan bisa saling bertukar informasi akurat yang tujuannya untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan di lingkungan masyarakat.

Baca juga:  PWI Kepri Bangun Jembatan Kesejukan dengan Gowes Syiar MTQH ke X Provinsi Kepri

“Dengan informasi yang akurat, tentu akan menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat,” ujar Rudi.

Sekretaris PWI Kepri, Amril menyambut baik kedatangan dan silaturahim personil Dit Intelkam Polda Kepri, apalagi untuk memperkuat kemitraan yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

“Kami merasa bahagia dan tersanjung atas kedatangan rekan-rekan Intelkam Polda Kepri, tentu kemitraan yang sudah terjalin selama ini bisa ditingkatkan lebih baik lagi,” kata Amril.

Amril juga menjelaskan terkait organisasi profesi wartawan dan organisasi perusahaan pers yang ada di Kepri serta terkait kompetensi wartawan mulai dari tingkat muda, madya dan utama.

Dalam pertemuan itu, Amril didampingi oleh Wakil Ketua Bidang Pembinaan Daerah, Henky Mohari, Wakil Sekretaris Immanuel Patar Mangaraja Aruan, Pengurus Pokja PWI Tanjungpinang Oktarian dan Staf Sekretariat PWI Kepri Ayu.

Menutup pertemuan yang penuh keakraban tersebut dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang bertepatan dengan 17 Ramadhan 1446 Hijriyah.***

www.comet.net.id