Konferkot I PWI Kota Batam Bakal Digelar Setelah Idul Fitri 1446 H

Ketua PWI Persiapan Kota Batam, Qori'ul Fitra
banner 120x600

RADAR BINTAN, Kota Batam – Konferensi Kota (Konferkot) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Batam I bakal digelar setelah Idul Fitri 1446 H mendatang.

PWI Persiapan Kota Batam telah mempersiapkan ajang Konferkot yang sedianya akan dihadiri langsung Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun.

Konferkot PWI Kota Batam akan memilih Ketua PWI Kota Batam dan Jajaran Pengurus PWI Kota Batam yang sebelumnya hanya berstatus Kelompok Kerja (Pokja).

“Setelah Konferkot, PWI Kota Batam tidak lagi Kelompok Kerja. Karena Kantor PWI Provinsi Kepri telah berpindah ke Ibukota Provinsi Kepri, Tanjungpinang, “ujar Ketua PWI Kepri Andi.

Andi menegaskan gelaran Konferkot ini adalah kali pertama di Kota Batam. PWI Persiapan Kota Batam telah mempersiapkannya dengan matang.

Senada dengan Andi, Ketua PWI Persiapan Kota Batam, Qori’ul Fitra menyatakan persiapan Konferkot I PWI Kota Batam siap digelar.

“Saat ini rencana tersebut kita matangkan. Kita terus berkoordinasi dengan PWI Provinsi Kepri, agar konferkot nanti berjalan lancar,” ungkap Ketua PWI Persiapan Batam, Qori Ul Fitra, di Batamcenter, Jum’at 14 Maret 2025.

Qori menerima mandat sebagai Ketua PWI Persiapan Batam, 20 Januari 2024 lalu, saat pelantikan pengurus PWI Kepri dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kepri di kantor PWI Kepri, Tanjungpinang.

Baca juga:  Jenderal Yan Fitri 'Jahili' Anggotanya Saat Donor Darah 

PWI Persiapan Batam dibentuk karena saat ini kepengurusan PWI Kepri pindah ke Tanjungpinang, sesuai amanat PD/PRT PWI yang menyatakan Sekretariat PWI Provinsi Kepri harus berkantor di Ibu Kota Provinsi.

Selama ini diketahui Sekretariat PWI Kepri berada di Kota Batam. Usai Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Kepri V di Batam pada 15 Desember 2023, lalu dan menetapkan Andi sebagai Ketua PWI Kepri, langsung menyatakan komitmen sesegera mungkin menjalankan amanat PDPRT tersebut dan akhirnya terlaksana.

“Jadi, bila PWI provinsi berkedudukan di Batam contohnya, PWI Batam hanya Pokja, seperti PWI Tanjungpinang saat ini,” kata Qori.

Terkait rencana Konferkot PWI Batam lanjutnya, dia telah berkonsultasi dengan pengurus PWI Kepri dan pihak lainnya. Rencananya akan digelar setelah lebaran Idul Fitri mendatang.

“Kita tak ingin terburu-buru. Bukan ubur-ubur ikan lele, lebih cepat lebih baik le, bukan itu. Tapi bagaimana nanti konferkot ini berjalan baik sesuai harapan bersama. Apalagi ini bulan Ramadan, fokus ibadah dulu,” ujar Qori.***

www.comet.net.id