Antisipasi PMK, Babinsa Gajah Sakti Pantau Hewan Ternak Milik Masyarakat

RADARBINTAN.COM, Kabupaten Bengkalis — Sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Babinsa Gajah Sakti, Praka. Amser Simanulang melakukan pemantauan terhadap sejumlah hewan ternak di wilayah binaannya.

Pemantauan dilakukan terhadap hewan ternak milik masyarakat di Kelurahan Gajah Sakti, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis pada Senin, 28 April 2025.

“Kami periksa sapi milik Pak Sudarto. Puji syukur, 70 ekor sapinya sehat semua dan tidak ditemukan adanya gejala PMK,” ujar Amser.

Anggota Koramil 03/Mandau, Kodim 0303/Bengkalis itu juga menjelaskan, pengendalian PMK harus senantiasa dilakukan melalui pengecekan yang rutin.

“Pengecekan harus rutin dilakukan untuk memastikan hewan ternak sehat. Supaya cepat diketahui apakah terkena PMK atau tidak. Ini untuk mengantisipasi penyebaran PMK sekaligus memastikan hewan ternak milik masyarakat tetap sehat,” ujarnya.

Baca juga:  24 KPM Terima BLT DD, Mahendra : Utamakan Kebutuhan Pokok

Ia berharap, dengan rutinnya pengecekan hewan ternak tersebut, penyebaran PMK dapat dicegah secara lebih maksimal.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini, kita dapat memastikan hewan-hewan ternak milik masyarakat di Kelurahan Gajah Sakti bebas dari PMK,” pungkasnya.